Home | Looking for something? Sign In | New here? Sign Up | Log out

Senin, 01 November 2010

Angkringan: Cafe Jogja Asli

/ On : 00.00/ Terimakasih atas kunjungannya, di BLOG saya yang sederhana ini. Semoga bermanfaat meski tidak sebesar yang Anda harapakan. untuk itu, kritik, saran serta komentar untuk kemajuan blog ini ke depan sangat saya tunggu. Jika Anda ingin berdiskusi atau memiliki pertanyaan seputar artikel di blog ini, silahkan hubungi saya via e-mail.
“Cafe Angringan in Jogja, Indonesia that sell ‘nasi kucing’ plus ‘jajanan tradisional’ at the price of cheap.”

Jogja selain berpredikat sebagai kota pelajar, kota budaya, kota malam, kota wisata juga memiliki predikat baru sebagai kota seribu angkringan. Siapapun yang pernah singgah dan pasti tak asing dengan warung tenda warna biru atau orange yang tersebar di trotoar dan sudut-sudut jalan jogja. Itulah warung angringan yang menjual nasi kucing plus jajanan tradisional dengan harga murah. Tapi jangan salah, angkringan saat ini juga merupakan aset wisata jogja

Angkringan merupakan warung alternatif untuk mencicipi makan atau mengganjal perut dengan kantong cekak. Bagaimana tidak nasi kucing sebagai menu andalan angkringan, hanya dihargai Rp 1000,- sedangkan rata-rata aneka gorengan untuk lauk Rp 500,- sate usus Rp 500,- sampai Rp 1000,- untuk minuman hangat seperti jahe atau the biasanya hanya Rp 1000,- hingga Rp 1500,-. Jika melakukan wisata murah ke beberapa tempat wisata ke jogja tak ada salahnya mampir di warung ini.

Meski demikian, angkringan bukanlah warung murahan, karena angkringan warung unik di jogja menjadi sumber pertukaran informasi semua kalangan, mulai dari mahasiswa, pekerja kantoran, professor, hingga pengamen. Kadang juga di angkringan terjadi diskusi yang membahas tidak saja mulai dari makanan, melainkan juga politik, ekonomi global, gosip artis hingga filsafat.

Berkunjung ke jogja, tak afdol rasanya jika melakukan wisata kuliner seperti mampir di warung-warung angkringan. Warung-warung angkringan di jogja yang terkenal dan sering dikunjungi para artis dan orang-orang penting adalah warung angkringan Pak Man yang berlokasi di sebelah utara stasiun tugu.

0 komentar:

Posting Komentar

Populer

Pengikut